Jumat, 09 Desember 2011

Train Tampil Menggebrak Jakarta

Train Tampil Menggebrak Jakarta
Train foto: devdang.com
Setelah penampilan penyanyi lagu Juwita ini selama 30 menit, grup band asal San Fransisco, California, Amerika Serikat, Train langsung menggebrak dengan 3 lagu hits Parachute, If It's Love, dan Meet Virginia.
Di konser bertajuk Train Live in Concert, Epicentrum Walk, Kuningan, Jakarta Selatan, Senin (5/12) malam, grup yang digawangi Patrick Monahan (vokal), Jimmy Stafford (gitar, vokal), dan Scott Underwood (drum, perkusi) ini pun tampil sangat mengesankan.
"Ayo angkat tangan kalian, aku akan mengambil gambar dari sini. Terima kasih Indonesia, kalian adalah orang-orang yang paling keren. Kami emang band old school, tapi gak apa kan," sapa Patrick Monahan seraya mengambil gambar ribuan penonton dari atas panggung.
13 lagu termasuk Get To Me, Don't Stop Believing, She's On Fire, Calling All Angels, San francisco, I Got You dibawakan dengan apik nan enerjik.
Lanjut, Marry Me membuat penonton berteriak histeris malam itu. Lagu romantis ini memang menjadi salah satu andalan Patrick Monahan dkk.
Ribuan penonton, baik di area festival maupun VIP berkoor bersama sang vokalis. Juga saat lagu Hey, Soul Sister yang sedang digandrungi, dilantunkan. Paduan raksasa ribuan penonton pun semakin keras.
Train memang layaknya kereta api dalam arti sebenarnya. Membawa ribuan penumpang menuju tujuan dengan kepuasan masing-masing dalam sebuah kemasan konser yang sungguh menawan.
Words dan Drops menjadi 2 lagu encore band peraih penghargaan Grammy Awards ini.
"Terima kasih untuk malam yang menyenangkan. Selamat bersenang-senang malam ini, thank you so much Jakarta, sampai jumpa lagi," tukas Patrick.

Kamis, 08 Desember 2011

Akon Satukan Penonton VIP & Festival di Konser

Akon (Foto: Egie Gusman)
Akon (Foto: Egie Gusman)
JAKARTA - Dalam konsernya bertajuk "It's Rain, Shine Event" penyanyi Rhythm and Blues (RnB) Akon berhasil membuat para penonton yang hadir di JieXpo, Kemayoran, Jakarta Pusat, Minggu (13/11) teriak histeris.

Mengenakan pakaian serbaputih (kaus oblong), celana putih, dan sepatu putih penyanyi berkulit hitam itu membuka konser dengan lagu Shake Down. Mendengar dentuman musik yang ngebeat, para penonton mulai dari anak-anak hingga orangtua langsung bergoyang.

Dalam konser 'Clas Party With Akon Live in Concert' itu,  Akon tidak tampil sendiri. Tapi ditemani oleh lima rekannya yang mengiringinya seperti DJ, pemain drum, gitar, bass dan keyboard. Penyanyi asal Senegal itu juga sempat memainkan alat musik perkusi di beberapa lagunya.

Setelah membawakan lima buah lagu (Shake Down, Out Here Grindin, Looked Up, Soul Survivor To, I'm So Paid), Akon mengajak para  fansnya untuk bersatu. Sehingga penonton yang telah memesan tiket festival bisa bergabung dengan kelas super VIP.

"Saya punya aturan, kalau kalian memang suka, ngefans dengan saya. Maka bergabunglah kalian pada malam ini, untuk penonton tiket (goers party) yang berada dibelakang silakan kalian maju ke depan (arena super VIP). Bukannya saya tidak menghargai kalian yang sudah membeli tiket super VIP. Tapi, Saya mau malam ini kita berkumpul dan berpesta bersama, semua bersatu," ungkap Akon di hadapan ribuan fansnya.

Mendengar ucapan Akon, awalnya para penonton super VIP sempat terdiam. Mereka seperti tidak rela penonton festival bisa gabung dengan super VIP. Beruntung, hal itu tak berlangsung lama, setelah Akon turun tangan memintanya kepada para penonton.

Setelah itu, Akon langsung bicara kepada para keamanan untuk membuka pintu pagar pembatas. Para fans akhirnya bisa berkumpul dan memadati venue. Melihat fansnya bersatu, Akon pun tersenyum bahagia.

Harga tiket dari Rp600 ribu hingga Rp1,2 juta tidak berlaku dalam konser semalam. Meski begitu, konser yang disponsori Clas Mild itu berjalan lancar. Itu terlihat dari antusias penonton yang tetap bernyanyi dan bergoyang bersama, menikmati alunan lagu yang dibawakan oleh penyanyi pemeluk agama Islam tersebut.

Lokasi Konser Akon Dipindah ke JIEXPO

 
(Foto: Reuters)
(Foto: Reuters)
JAKARTA - Semula, Akon akan konser di Lapangan D, Senayan, Jakarta, pada 13 November. Namun, kini lokasi penyelenggaraan konser dipindah ke JIEXPO, Kemayoran, Jakarta Pusat.

Pihak Marygops Studio selaku promotor bintang hip-hop tersebut terpaksa memindahkan venue konser karena area Senayan harus steril, mengingat akan adanya event olahraga Sea Games 2011.

“Kami mohon maaf konser Akon yang semula akan menempati lokasi Lapangan D Senayan terpaksa kami pindah ke JIEXPO Outdoor Arena, Kemayoran. Keputusan ini kami ambil setelah mengetahui bahwa daerah Senayan akan dibuat steril karena menjadi salah satu tempat pelaksanaan Sea Games yang berlangsung dari tanggal 11-22 November 2011,” ujar Shaane Harjani, Managing Director Marygops Studios, dalam rilis yang diterima Okezone, Jumat (14/10/2011).

Shanee lebih lanjut menjelaskan, alasan pemilihan JIEXPO sebagai pengganti karena tempat tersebut dianggap lebih luas dan nyaman bagi penonton. Selain itu, JIEXPO juga dinilai memiliki tempat parkir yang luas sehingga dapat menampung jumlah kendaraan yang datang.

“Kami ingin penonton tetap dapat menikmati big outdoor party seperti yang telah direncanakan. Oleh karena itu, JIEXPO kami pilih dengan pertimbangan tempatnya lebih luas dan nyaman bagi calon penonton,” urainya.

Untuk tiket dibagi menjadi dua kelas yakni Super VIP Rp1,2 juta (pre-sale* Rp1 juta) dan Party Goers Rp600 ribu (pre-sale* Rp450 ribu).

Penjualan tiket pre-sale secara online akan dibuka pada Sabtu 15 Oktober pekan ini. Hanya di www.rajakarcis.com. Sedangkan, penjualan tiket presale secara offline akan dimulai pada Rabu 19 Oktober 2011, dan tersedia di semua outlet Disctarra, Duta Suara, dan Ibu Dibyo.

Akon Konser di Jakarta 13 November

Akon (Foto: Ist.)
Akon (Foto: Ist.)
JAKARTA - Penyanyi RnB berkulit hitam, Akon, akan menghibur publik Indonesia pada 13 November 2011 mendatang di Lapangan D Senayan, Jakarta.

Pria kelahiran AS, 16 April 1973 itu namanya mulai dikenal saat melantunkan lagu Locked Up (album Trouble) pada tahun 2004. Kemudian ditahun 2009, namanya melambung lagi saat meluncurkan single Right Now (album Freedom).

Peter Harjani selaku Project and Creative Director Marygops Studios, Promotor yang bertanggung jawab mendatangkan musisi tersebut ke Jakarta. Selama ini melakukan usaha keras agar Akon mau tampil di Indonesia. Sebelumnya Akon secara sepihak membatalkan kunjungannya ke Jakarta.

“Kami senang dapat mendatangkan Akon ke Jakarta setelah beberapa tahun yang lalu ia sempat membatalkan kunjungan ke Jakarta. Dan semoga kali ini Akon tidak akan mengecewakan para penggemar yang sudah menantikan konser ini sejak lama,” ucap  Peter dalam rilinya yang diterima okezone, Jumat (30/9/2011).

Akon bukan hanya dikenal sebagai penyanyi saja, dia juga terkenal sebagai penulis dan produser musik. Dia juga memiliki penggemar yang cukup banyak di situs jejaring sosial. Di Facebook sendiri sudah merangkul penggemar sebanyak 30.864.277 dan follower di Twitter merangkul 837.425 penggemar.

Konser Akon akan dibuat konsep outdoor yang diberi tage line Big Outdoor Party.

“Konser Akon akan dibuat menjadi salah satu malam RnB  terbaik karena berlokasi di outdoor dan kami akan bikin sesuatu tema yang sangat menarik dan atraktif sehingga akan membuat para penonton terkejut,” tambah Shanee selaku Managing Director.

Sayangnya harga tiket sampai sekarang pihak promotor belum memberi keterangan lebih lanjut. Mereka akan memberikan pengumuman secepatnya.

Akon Ciptakan Lagu dari Pengalaman Pribadi

Akon (Foto: Herald Sun)
Akon (Foto: Herald Sun)
JAKARTA - Penyanyi Akon mengaku banyak mendapatkan inspirasi membuat lagu berdasarkan pengalaman pribadinya.

"Inspirasi datang darimana saja. Kadang saya juga enggak tahu, tiba-tiba aja datang dengan sendirinya. Inspirasi kadang dari pengalaman saya," kata Akon saat preskon di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Minggu (13/11/2011).

Bahkan, penyanyi asal Senegal itu tidak tahu bagaimana proses pembuatan lagu berjudul Beautiful. Yang jelas saat itu dia tidak pernah berpikir dengan baik, tapi selalu berpikiran nakal.

"Saya tidak tahu lagu itu (Beautiful) natural, selalu natural saja. Padahal saya selalu mempunyai pikiran yang nakal," imbuhnya.

Akon mengaku, lagu itu tercipta saat melihat anak perempuannya. Selain itu, karena adanya seorang wanita yang pernah dia temui.
"Saat lagu Beautiful itu saya terinspirasi dari anak perempuanku dan seorang wanita saat di perjalanan. Wanita cantik yang pernah saya temui," tutupnya.

Akon Tak Tertarik Jadi Pengusaha

JAKARTA - Meski mengaku sebagai pekerja keras, namun penyanyi RnB Akon tidak tertarik untuk terjun ke dunia bisnis. Penembang Right Now itu malah memilih menyanyi sebagai karir utamanya.
"Aku lebih suka bernyanyi, bisnis membuat pusing saat membuka email. Tapi saya merupakan orang yang suka bekerja keras," kata Akon ditemui di Hotel Kempinski, Jakarta Pusat, Minggu (13/11/2011).  
Dengan bangga, penyanyi kelahiran Senegal, Afrika Barat itu mengaku sangat senang bekerja keras. Dia selalu giat bekerja demi mendapatkan uang yang banyak.
"Karena saat kalian bekerja keras, kalian akan bisa mendapatkan semuanya. Mungkin kaya kali ya, yang jadi tujuan. Karena uang itu penting, kita bisa menikmati semuanya," akunya.
Agar tetap eksis di dunia tarik suara, Akon selalu all out memampilkan karya-karya terbaik . Dia juga sering berkolaborasi dengan musisi dunia lainnya.
"Saya selalu memberikan karya yang terbaik. Dan saya selalu mengikuti apa-apa yang sedang terjadi. Jadi saya bisa selalu beradaptasi. Makanya saya sering kan berkolaborasi dengan siapa saja. Saya selalu melihat talenta," pungkasnya.
Musisi berkulit hitam ini akan konser di Jakarta International Expo, Kemayoran, Minggu (13/11/2011), pukul 19.00 WIB. Acara yang disponsori oleh Clas Mild itu mengusung tema "It's a Rain or Shine Event".

Akon Siap Mengguncang Jakarta

JAKARTA - Setelah sukses menggelar konser Boyband asal Irlandia, Westlife, Clas Party kembali hadir di Jakarta dengan menampilkan musisi RnB, Akon. 
Acara yang disponsori oleh Clas Mild itu mengusung tema "It's a Rain or Shine Event". Rencananya, konser ini akan diselenggarakan di Jakarta International Expo, Kemayoran, Minggu (13/11/2011), pukul 19.00 WIB.
Managing Director Marygops, Shaane Harjani mengatakan, bahwa pencinta musik RnB wajib menonton konser Clas Party With Akon Live In Concert. 

"Kami yakin para penonton akan merasakan sensasi musik RnB yang berbeda dari konser-konser lainnya. Akon akan membawa kita ke suasana Outdoor Party yang luar biasa," janji Shaane.

Meski nantinya konser berlangsung di outdoor (ruang terbuka) dan terjadi hujan, Shaane berjanji konser akan terus berjalan. 

"Jadi pastikan bersiap dengan cuaca cerah ataupun basah karena hujan," imbuhnya.

Shaane berharap, dengan adanya Clas Party ini, ke depannya dapat menjadi inpirasi bagi insan musik di Tanah Air.

"Dengan adanya Clas Party ini, semoga dapat menjadi inspirasi dan atmosfer baru mulai dari komposisi lagu, performance, maupun gaya tata panggung internasional bagi insan musik di Tanah Air," harapnya. 

Akon adalah penyanyi sekaligus produser asal Senegal, Afrika Barat yang popular dengan lagu Right Now

Profil Akon


Akon
Aliaune Badara Akon Thiam
Laki-Laki
Islam
St. Louis, Missouri, U.S., 16 April 1973
Dakar, Senegal

Hobby
:
Singing


Biografi :

PERSONAL
Aliaune Badara Akon Thiam, atau lebih dikenal sebagai Akon lahir 16 April 1973 adalah seorang penyanyi R&B sekaligus penulis lagu berdarah Senegal-Amerika.

Berdasarkan survey majalah Forbes, penghasilan Akon mencapai $21 juta pada tahun 2010, $20 juta pada tahun 2009 dan $12 juta pada tahun 2008.

KARIR
Namanya mulai dikenal sejak tahun 2004 setelah berhasil merilis single pertamanya berjudul Locked Up dari debut album TROUBLE. Sedangkan album keduanya, KONVICTED, berhasil membawanya sebagai salah satu nominator Grammy Award dari single Smack That. Akon sendiri telah berhasil mendirikan dua label rekaman, yaitu Konvict Muzik dan Kon Live Distribution.

Akon sering berduet dengan artis lain dan saat ini tercatat telah tampil dalam lebih dari 300 show dan memiliki 45 lagu Billboard Hot 100 . Selain itu, dia telah banyak menjalin kerja sama dengan artis ternama seperti Michael Jackson, R. Kelly, Quincy Jones, Eminem dan Whitney Houston.

Akon adalah artis solo pertama yang memegang peringkat pertama dan kedua sekaligus dalam chart Billboard Hot 100 sebanyak dua kali. Akon juga telah meraih 5 nominasi Grammy Awards dan telah menghasilkan banyak hits untuk artis seperti papan atas seperti Lady Gaga, Colby O'Donis dan Leona Lewis. Lady Gaga dan T-Pain adalah dua artis yang dapat menggapai tangga kesuksesan berkat Akon.

Akon juga telah merilis sebuah lagu yang berjudul Beautiful dimana dia bernyanyi bersama Colby O'Donis dan Kardinal Offishall dalam album FREEDOM yang dirilis pada tahun 2008 dan juga single Right Now (Na Na Na) dalam album yang sama.

Pada tahun 2011 ini, Akon menggelar turnya di Indonesia. Gelaran bertajuk AKON Live in Concert 2011 bertempat di JIExpo Kemayoran Jakarta, pada tanngal 13 November 2011.

DISKOGRAFI
2004: TROUBLE
2006: KONVICTED
2009: FREEDOM
2011: STADIUM


Rihanna Membuat Lagu Coldplay Berbeda

ONDON - Vokalis Coldplay, Chris Martin, mengungkapkan, Rihanna akan mengisi vokal di lagu Princess of China, salah satu lagu dalam album 'Mylo Xyloto' yang akan dirilis pada 24 Oktober mendatang.

“Dia memiliki suara yang sangat luar biasa dan ini sangat berbeda,” puji Chris, seperti dilansir Digitalspy, Senin (12/9/2011).

Suami dari akris Gweneth Paltrow itu pun meluapkan ekspresi terkejut saat mendengar alunan vokal Rihanna yang begitu luar biasa dengan mengatakan, "Wow, kamu mempunyai suara yang sangat berbeda".

Chris gugup saat meminta Rihanna agar mau berkolaborasi dengan Coldplay di single Princess of China.

“Album ini didesain untuk keseluruhan bagian. Ada untuk laki-laki dan perempuan. Dan Rihanna mewakili yang perempuan, tapi kami membutuhkan cukup waktu untuk mengumpulkan keberanian untuk bertanya kepadanya,” ungkapnya.

Coldplay baru-baru mengungkapkan track lagu di album Mylo Xyloto melalui Twitter. album tersebut berisi 14 lagu, termasuk Every Teardrop Is a Waterfall dan Paradise

Coldplay Iri dengan Lady Gaga dan Adele

 
Grup band 'Coldplay' (Foto: Ist)
Grup band 'Coldplay' (Foto: Ist)
LONDON - Grup band asal Inggris, Coldplay mengaku terkesan dan iri dengan single-single milik penyanyi Adele dan Lady Gaga.

“Saat saya mendengarkan Kings of Leon dan Use Somebody, atau Adele dengan Someone Like You atau Lady Gaga dengan Bad Romance-nya, itu seperti gila bagus banget! Saya harus mencoba yang lebih baik lagi dari itu,” ungkap Chris Martin, seperti dilansir dari Digitalspy, Sabtu (1/10/2011).

“Ini seperti sebuah kompetisi tetapi ini lahir karena kecintaan kita pada musik. Atau seperti lagu Jay-Z yang Empire State Of Mind, Jay mengatakan bahwa lagu itu diciptakan setelah dia sepanggung dengan kami,” lanjut vokalis Coldplay ini.

Meski begitu, suami Gwyneth Paltrow ini menegaskan bahwa rasa iri membuat seseorang akan menulis lagu yang lebih baik lagi. Coldplay sendiri akan merilis album barunya yang bertajuk Mylo Xyloto di Inggris pada 24 Oktober dan di AS pada 25 Oktober.

Beyonce Menolak Lagu Karya Vokalis Coldplay

LONDON - Vokalis Coldplay, Chris Martin, mengungkapkan bahwa penyanyi Beyonce telah menolak lagu yang telah ditulisnya.

Chris mengatakan, lagunya itu ditolak oleh tim manajemen Beyonce. Sedangkan lagu yang dia tulis untuk Rihanna untuk mengisi vokal di lagu Princess Of China yang mengisi album terakhir Coldplay, Mylo Xyloto, direstui oleh manajemen Rihanna.

"Ya, saya memang menulis lagu untuk Beyonce, tapi ditolak oleh timnya di A&R. Sedangkan saya nulis lagu untuk Rihanna tidak ditolak," tutur Chris, seperti dilansir NME, Kamis (17/11/2011).

Chris menuturkan, penawaran itu saat Rihanna meyelesaikan album keempatnya, 'Rated R' (2009). Lagu duetnya mengandung perpaduan di mana rock dan hip hop menyatu.

Rihanna Jadi yang Terakhir untuk Coldplay

LONDON – Coldplay menyatakan bahwa kolaborasinya dengan Rihanna akan menjadi yang terakhir.
   
Pelantun Paradise ini mengatakan, mereka tidak pernah berniat untuk bekerja sama lagi dengan artis lain di masa mendatang.

"Tidak akan. Kami tidak memiliki rencana untuk berkolaborasi dengan artis lain," ungkap sang vokalis, Chris Martin, yang dikutip Digitalspy, Kamis (27/10/2011).

"Rihanna adalah sebuah nama yang ada di daftar kami. Ini hanya sebuah duet yang kami lakukan dan satu-satunya yang ingin kami lakukan," urai Chris.

Rihanna memang satu-satunya artis yang berkolaborasi dengan Coldplay di album terbaru mereka 'Mylo Xyloto'. Pada album tersebut Rihanna menyanyikan lagu Princess of China. Chris pun kerap memuji suara dan karier musik mantan kekasih Chris Brown itu.

"Kebanyakan orang jika ditanya dengan siapa akan berkolaborasi, pasti akan memilih Rihanna. Kami memiliki sebuah lagu yang kami tulis untuknya sekira dua tahun lalu. Dia adalah penyanyi terbaik di semua album Coldplay. Selamanya," puji Chris

Coldplay Akan Rilis Video Klip Terbaru

Coldplay (Foto:Wenn)
Coldplay (Foto:Wenn)
LONDON - Jika kemarin Coldplay merilis single terbaru berjudul Every Teardrop Is A Waterfall, mereka pun kini telah siap untuk merilis video klipnya.

Video klip tersebut untuk mendukung single terbaru yang dirilis pada awal bulan lalu. Sejak awal rilisnya hingga saat ini, Every Teardrop Is A Waterfall sudah mencapai peringkat enam di tangga lagu Inggris dan 14 di Amerika. Demikian dikutip Digitalspy, Kamis (29/6/2011).

Pada video tersebut pemilik lagu Viva La Vida ini mengambil set di sebuah pabrik batu bata yang ditutup dengan neon yang berubah warna hingga akhirnya menyala dalam gelap. Sayangnya sampai saat ini belum diketahui kapan video tersebut dapat dinikmati penggemar.

Every Teardrop Is A Waterfall merupakan sebuah lagu yang menampilkan nuansa baru Coldplay. Lewat lagu tersebut mereka ingin mengenalkan kepada para penggemarnya tentang gaya bermusik baru Coldplay. Tetap dengan lirik yang memberi pencerahan, ceria dan bersemangat, Coldplay sukses membuat penggemarnya berdecak kagum dengan karya terbaru itu. 

Tahun Baru, Coldplay Dibayar Rp9,1 M?

 
Chris Martin (Vokalis Coldplay) (Foto: Ist.)
Chris Martin (Vokalis Coldplay) (Foto: Ist.)
LONDON- Grup band Coldplay dikabarkan akan meraup Rp9,1 M (kurs Rp14 ribu) untuk tampil di hotel mewah the Cosmopolitan, Las Vegas, saat malam tahun baru nanti.

Istri sang vokalis, Gwyneth Paltrow, juga sempat dikabarkan akan ikut tampil nyanyi bersama Coldplay di depan 2500 penonton. Seperti dilansir Digitalspy, Selasa (28/12/2010).

Pasangan penyanyi terkenal Beyonce dan Jay-Z pun akan turut tampil satu panggung dengan Chris Martin dan kawan-kawan.

Penyanyi lainnya yang mendapatkan rezeki nomplok di malam tahun baru adalah Rihanna dibayar Rp2,24 M untuk menjadi tamu di pesta sebuah hotel di Las Vegas. DJ Tiesto juga akan meraup Rp1,82 M untuk penampilannya di sebuah klab di Miami.(tom)

Akhirnya, Coldplay Ungkap Konsep Album Mylo Xyloto

 7  7 0
Grup band 'Coldplay' (Foto: Ist)
Grup band 'Coldplay' (Foto: Ist)
LONDON - Setelah lama bungkam soal album baru, Coldplay akhirnya mengungkapkan konsep di balik album kelima yang berjudul ‘Mylo Xyloto’.

Judul album yang terdengar unik itu, dijelaskan drummer Will Champion, didapat para personel Coldpaly tanpa sengaja alias iseng-iseng saja. Isinya menceritakan perjalanan cinta, dua karakter yakni Mylo dan Xyloto. Kisah kedua karakter itu diceritakan dalam bentuk tarian dan urban musik yang mempengaruhinya.

“Mereka jatuh cinta dan mencoba melarikan diri bersama-sama. Lagu-lagu yang ada dalam album itu adalah tentang apa saja yang terjadi di antara mereka,” papar Will Champion, drummer Coldplay, yang dilansir Digitalspy, Sabtu (15/10/2011).

“Lagu Charlie Brown adalah tentang pelarian itu, sedangkan Paradise adalah tentang perasaan yang hilang. Akhir dari cerita ini adalah tentang kekuatan cinta yang mampu mengalahkan segalanya,” lanjut Will.

Sang bassis, Guy Berryman menambahkan bahwa band mereka ini merasa sudah saatnya untuk menjadi berani dan bermain dengan suara-suara baru termasuk berkolaborasi dengan Rihanna.

“Kami mencintai musik Rihanna. Kami sangat mencintai berbagai jenis musik yang ada dan Anda tidak akan rugi memasukkan semua unsur tersebut kedalam rekaman anda,” papar Guy.

“Kami sudah memberanikan diri dengan lagu-lagu itu. Ada banyak pengaruh modern, urban dan dance didalam sana. Kami juga merasa sangat yakin dengannya,” imbuhnya.

Mylo Xyloto akan dirilis pada 24 Oktober 2011 mendatang di Inggris, sedangkan untuk AS mulai rilis pada 25 Oktober.

Album Coldplay Terinspirasi Kanye West

 
Coldplay (Foto:Emi Music)
Coldplay (Foto:Emi Music)
LONDON – Ternyata dalam penggarapan album 'Mylo Xyloto', Coldplay mendapatkan inspirasi dari Kanye West.

Menurut band pelantun Every Teardrop is A Waterfall ini, kolaborasinya bersama Rihanna juga karena terpengaruh musik yang dibuat Kanye sehingga kelima Coldplay tidak hanya menghasilkan satu suara saja.

"Jangan kalian berpikir jika musik harus masuk pada kotak tertentu saja. Saya sudah tidak pernah memikirkan hal seperti itu lagi," ujar Chris Martin yang dilansir NME, Rabu (19/10/2011).

"Kalian bisa melihat ada banyak banget orang yang beraliran gothic, hippies, rockers, hip hoppers dan lainnya. Seseorang seperti Kanye West adalah yang mengubah cara berpikir kami untuk mendengarkan semua musik dan melihat internet," ungkap vokalis Coldplay ini.

Chris memberi contoh bahwa musisi Tinie Tempah memiliki delapan jenis musik yang berbeda di lagu Pass Out.

"Kali ini, di album kelima kami, kami menggunakan semua unsur musik di pertengahan tahun 30an. Jika kami tidak melakukannya sekarang, mungkin sebaiknya kami menyerah saja," tegasnya.

Chris Martin Larang Istri Dengar Lagu Coldplay

 
Gwyneth Paltrow bersama Chris Martin (Foto: Ist)
Gwyneth Paltrow bersama Chris Martin (Foto: Ist)
LONDON - Bersuamikan vokalis band Coldplay, Chris Martin, bukan berarti Gwyneth Paltrow dengan gampang bisa mendengarkan lagu-lagu Coldplay. Dia justru dilarang mendengarkan lagu band yang terbentuk pada 1996 itu.

"Aku tidak tahu alasannya apa, Chris melarangku mendengarkan lagu-lagu Coldplay," aku Gwyneth seperti dinukil Contactmusic, Kamis (8/9/2011).

Supaya dapat mendengarkan lagu-lagu Coldplay, Gwyneth mengaku kerap mengendap-ngendap ke ruang kerja Chris hanya untuk mencari tahu lagu yang diciptakannya.

"Aku sangat suka dengan karya-karyanya. Sangat berbeda dan meganggumkan sekali. Aku sangat menyukainya," tandasnya.

Coldplay Tegaskan 'Mylo Xyloto' Album Terakhir

ONDON - Coldplay lagi-lagi mengungkapkan bahwa album ‘Mylo Xyloto’ akan menjadi album terakhir mereka.

Vokalis Chris Martin mengatakan, dirinya tidak bisa membayangkan akan merekam album lain karena semua waktu dan energi mereka sudah dikeluarkan untuk menggarap album ‘Mylo Xyloto’ ini.

“Ini mungkin akan menjadi album terakhir kami. Ini adalah hasil penyulingan kami selama tiga tahun dan sekarang saya tidak dapat membayangkan akan berasal dari mana lagi energi kami untuk membuat album mendatang,” ungkap Chris yang dikutip NME, Senin (17/10/2011).

Chris juga mengatakan, band pelantun Every Teardrop Is A Waterfall ini harus bersaing dengan Adele dan Justin Bieber yang usianya jauh lebih muda dari mereka. Menurutnya, Coldplay harus mengeluarkan banyak sekali energi untuk membuat ide baru sebagai pesaing dari dua seniman tersebut.

“Sekarang kita memiliki Justin Bieber dan Adele untuk bersaing dan mereka jauh muda. Kami harus memiliki banyak sekali energi untuk bisa bersaing dengan mereka. Jika ini berakhir, semuanya selesai dan saya bisa hidup dengan itu. yang paling penting adalah untuk selalu melakukan yang terbaik jika ini adalah album terakhir dan tidak mengharapkan apa-apa lagi,” jelas vokalis Coldplay ini.

Album ‘Mylo Xyloto’ akan menghadirkan Rihanna sebagai bintang tamunya. Album ini sendiri akan dirilis pada 24 Oktober mendatang di Inggris dan 25 Oktober di AS.

Katy Perry & Coldplay Konser di Indonesia? Ini Jawaban Warner

JAKARTA - Beredar kabar melalui BBM maupun email Coldplay bakal manggung di Jakarta 11 Januari 2012. Setelah dikonfirmasi ke label Warner Music Indonesia (WMI) tenyata kabar itu tidak benar alias hoax.

Kabar Katy Perry yang akan menyambangi Jakarta di acara Miss Teen Indonesia pada 15 Oktober pun tak dibenarkan Herlina.

Bukan hanya Coldplay, beberapa musisi papan atas yang sampai saat ini masih sulit diundang ke Indonesia seperti U2 dan Radiohead juga dikabarkan bakal menyambangi Indonesia.

Untuk Coldplay sendiri sudah dibantah oleh WMI yang memiliki hak edar band asal Inggris itu di Indonesia.

“Coldplay tuh hoax, kemarin sudah dibahas dikantor kita. Tanggal segitu dia masih tur di negara lain. Dia enggak bakal main (di Indonesia),” tutur Herlina, dari Warner Music Indonesia kepada okezone melalui telepon, Senin (15/8/2011).

Herlina menjelaskan, pihaknya juga belum bisa memastikan apakah pelantun Yellow itu memasukan Asia sebagai landasan tur dunia album terbaru berjudul 'Mylo Xyloto'.

“Dikantor kita belum ada yang heboh sih selain David Foster. Pokoknya kalau Coldplay belum yakin, soalnya dari label belum ada info apapun kalo dia mau datang. Katy Perry juga enggak tuh. Itu rata-rata yang dikirim dari BBM itu hoax, tapi enggak tahu juga kalau artis dari label lainnya,” terangnya.

Daftar nama musisi lainnya yang dikabarkan akan ke Indonesia pada 2012 mendatang:

Van Halen – 28 Januari, Pantai Carnaval Ancol, Jakarta
U2 – 29 Februari, Garuda Wisnu Kencana, Bali
Rihanna feat Eminem – 3 Maret, Sentul International Convention Center, Bogor
Eric Clapton – 30 Maret, Ritz Carlton, Pacific Place, Jakarta
Radiohead – 11 Mei, Istora Senayan, Jakarta
AC/DC – 5 Juni, PRJ Kemayoran, Jakarta
Lady Gaga – 12 Juni, Gelora Bung Karno, Jakarta
Taylor Swift – 25 Juli, Gandaria City, Jakarta

TRAIN Akan Menggelar Konser di Jakarta

Foto : http://www.myspace.com/train
Train adalah band pop rock asal San Fransisco, California. band yang terdiri dari personil trio Patrick Monahan (vokal), Jimmy Stafford (gitar, vokal) dan Scott Underwood (drum, perkusi) terbentuk pada tahun 1994. Train telah merilis lima album yang masing-masing berjudul "Train" (1998), "Drops of Jupiter" (2001), "My Private Nation" (2003), "For Me, It's You" (2006), dan "Save Me, San Fransisco" (2009).

Pada tanggal 5 Desember mendatang Train akan menggelar konser di Epicentrum Citiwalk - Jakarta, dengan promotor Indika Production (seperti dikutip dari website: www.indikaproductions.com). Berita ini juga tersiar di radio Indika @INDIKA9160FM "The 2011 Grammy Award winner TRAIN live in Jakarta. 5th of December 2011. Promoted by @Indikapro stay tune for more info."

Tiket konser Train telah dijual sejak hari Sabtu (29/10/2011) dengan harga presale festival Rp 250,000,00. Periode presale tersebut hanya dijual untuk dua hari hingga Minggu (30/10/2011) dan hanya dijual dikantor Indika Production (Senayan). Setelah itu harga tiket akan naik atau normal kembali menjadi:

Kelas Festival : Rp. 450,000
Kelas VIP         : Rp. 1,000,000 (Tanpa presale)

Rabu, 07 Desember 2011

Sekilas Profil MR. BIG.

Mr Big adalah sebuah Grup Band Hard Rock yang dibentuk pada tahun 1988. Sebuah Band kuartet terdiri dari Eric Martin (vokal), Paul Gilbert (gitar), Billy Sheehan (bass), dan Pat Torpey (drum); Mr Big juga termasuk Richie Kotzen, yang memiliki reputasi baik, berbasis gitaris blues yang menggantikan Gilbert pada tahun 1999 . Band ini tercatat karena bermusik mereka, dan mencetak sejumlah hit. Lagu-lagu mereka sering ditandai dengan vokal yang kuat dan vokal harmoni. Hit mereka termasuk "To Be With You" (Billboard Hot 100 nomor satu tunggal di 15 negara selama berminggu-minggu, pada tahun 1991) dan "Green-Tinted Sixties Mind".
Mr Big tetap aktif dan populer selama lebih dari dua dekade, meskipun konflik internal dan mengubah tren musik. Mereka bubar pada tahun 2002, tetapi setelah permintaan dari penggemar, mereka bersatu kembali pada tahun 2009; Tur pertama mereka di Jepang, pada Juni 2009.

Sejarah Singkat Pembentukan
Setelah pemain bass Billy Sheehan meninggalkan David Lee Roth pada tahun 1988, ia mulai membentuk sebuah band baru dengan bantuan Mike Varney dari Shrapnel Records, label khusus dalam shredding genre. Ia merekrut Eric Martin, vokalis berorientasi rock dari Eric Martin Band dan juga artis solo berorientasi Soul, dan tidak lama kemudian menambahkan Paul Gilbert gitaris dan drummer Pat Torpey. Gilbert sudah disegani sebagai gitaris yang telah merilis dua album dengan Band berbasis di Los Angeles, Racer X. Torpey datang ke California dari Arizona, dan tur bersama sejumlah Artis Musisi Terkenal, terutama Robert Plant.
Band yang baru dibentuk dipekerjakan Herbie Herbert, mantan manajer Journey, Eropa, dan Santana, untuk menjadi manajer mereka. Pada tahun 1989, mereka menandatangani kontrak dengan Atlantic Records dan merilis debut tahun yang sama. Rekaman itu tidak memperoleh sukses sebagai Mainstream Rock Band di Amerika Serikat, namun sukses di Jepang. Pada bulan Juni 1990, Band pembukaan tur di Amerika untuk Rush.
Mr Big album kedua, tahun 1991, Lean Into It, adalah terobosan komersial yang cukup besar, terutama dua balada, "To Be With You" (nomor satu lagu di lima belas negara) dan "Just Take My Heart", dan "Green-Tinted Sixties Mind" . Mereka melakukan tur keliling Inggris pada bulan April dan Mei 1991 dan lagi pada tahun 1992, merilis sebuah album live, Mr BIG Live, pada tahun 1992. Selama tiga malam, mereka membuka untuk Aerosmith di London's Wembley Arena.
Pada tahun 1993, balada lain, sebuah Cover lagu Cat Stevens "Wild World", (dari album ketiga mereka, Bump Ahead) naik ke atas 10 dari chart. Band juga berkontribusi soundtrack ke Sega Mega CD rilis The Amazing Spider-Man vs The Kingpin.
Mereka merilis Hey Man pada tahun 1995. Lagu "Take Cover" yang disertakan pada soundtrack untuk serial kartun Mega Man.
Walaupun band ini direplikasi yang sebelumnya pernah sukses di pasar AS, popularitas mereka terus melambung di Jepang, mereka juga memperoleh lebih stabil yang lebih baru berikut di pasar Asia Tenggara seperti Thailand dan Korea Selatan. Di Jepang dan di seluruh asia, di sisi lain, mereka terus melakukan Tour, mengakibatkan sejumlah Live rilis untuk pasar Jepang.
Live At Budokan adalah salah satu dari mereka Live rilis ditujukan untuk pasar Jepang saja. Pada saat album itu muncul kekakuan sebagai anggota band masing-masing menjadi lebih asyik dengan proyek-proyek lain; sementara band bubar pada tahun 1997.


Kembali pada tahun 1999
Gilbert meninggalkan band pada tahun 1997 dan akhirnya kembali ke Racer X. Richie Kotzen, musisi lain dan mantan gitaris Poison, dibawa masuk sebagai pemain gitar. Dua studio album ini dirilis oleh formasi baru ini: Get Over It pada tahun 2000 dan Actual Size pada tahun 2001. Get Over It di rilis di jepang pada September 1999, dan menghasilkan multi-platinum hit nomor satu di Jepang "Superfantastic". Mr Big melakukan tur tanggal dua puluh dari Jepang diikuti dengan Malam Tahun Baru 1999 menunjukkan dengan Aerosmith di Tokyo Dome di Tokyo. Get Over It 'dirilis di Amerika Serikat pada Maret 2000.
Pada tahun 2001, Mr Big merilis "Actual Size" di Asia. CD ini berhasil menduduki tangga lagu di tiga tempat dan "Shine", single pertama, meraih posisi nomor satu. Lagu ini juga digunakan sebagai ending theme untuk serial animasi Hellsing.
Namun, ketegangan telah dikembangkan antara Billy Sheehan dan anggota lain, dan band ini bubar pada tahun 2002.


REUNI
Pada tanggal 1 Februari 2009, pengumuman radio untuk "Koh Sakai's Burrn Presents: Heavy Metal Syndicate" berisi pesan singkat dari Mr Big mengumumkan reuni di Jepang untuk merayakan peringatan dua puluh tahun dari album debut mereka. Sebuah konferensi pers di Jepang pada bulan Februari yang dihasilkan kabar gembira, dan tur ke beberapa negara dimulai pada bulan Juni diumumkan, dengan pertunjukkan di sepuluh lokasi (termasuk Budokan). Mereka mengadakan konser reuni pertama mereka di luar Jepang di Tallinn (Rock Cafe), Estonia pada September 2009 melanjutkan tur mereka.
Warner Music Japan merilis remaster salinan dari empat studio album, juga greatest hits CD dan DVD. Ada dua lagu baru pada album, "Next Time Around", dan "Hold Your Head Up".

Album:
Mr Big (1989)
Lean Into It (1991)
Bump Ahead (1993)
Hey Man (1996)
Get Over It (2000)
Actual Size (2001)

Album Live:
Raw Like Sushi (1990)
Mr Big Live (Live in San Francisco) (1992)
Raw Like Sushi II (1992)
Japandemonium: Raw Like Sushi 3 (1994)
Channel V di Hard Rock Live (1996)
Live at Budokan (1997)
In Jepang (2002)


Album Kompilasi:
-Big Bigger Biggest: Greatest Hits (1996)
-Deep Cuts (2000)
-Greatest Hits (2004)
- Next Time Around (2009)

Single:
-"Addicted to That Rush" (1989)
-"Wind Me Up" (1989)
-"Green-Tinted Sixties Mind" (1991)
-"To Be With You" (1991)
-"Just Take My Heart" (1992)
-"Wild World" (1993)
-"Ain't Seen Love Like That" (1994)
-"Take Cover" (1996)
-"Not One Night" (1997)
-"Superfantastic" (2000)
-"Static" (2000)
-"Where Are They Now" (2000)
-"Shine" (2001)
-"Arrow"

Mr Big

Mr. Big adalah grup musik rock asal Amerika Serikat yang dibentuk pada 1988.
Mr Big adalah grup hard rock yang dibentuk pada tahun 1988. Band ini adalah kuartet terdiri dari Eric Martin (vokal), Paul Gilbert (gitar), Billy Sheehan (bass), dan Pat Torpey (drum); Mr Big juga termasuk Richie Kotzen, seorang gitaris blues berbasis reputasi yang menggantikan Gilbert pada tahun 1999 . band ini dikenal terutama untuk musik yang mereka, dan mencetak sejumlah hit. [1] lagu mereka sering ditandai dengan vokal yang kuat dan harmoni vokal. hit mereka termasuk "To Be With You" nomor (100 Billboard Hot satu pun di 15 negara selama berminggu-minggu, tahun 1991) dan "Green-tinted Sixties Mind".
Mr Big tetap aktif dan populer selama lebih dari dua dekade, meskipun konflik internal dan perubahan tren musik. Mereka bubar pada tahun 2002, tetapi setelah permintaan dari penggemar bersatu kembali pada tahun 2009; tur pertama mereka di Jepang, pada Juni 2009.

[sunting] Anggota

Formasi (1988-1989)
Setelah pemain bass Billy Sheehan meninggalkan David Lee Roth pada tahun 1988, ia mulai piecing bersama sebuah band baru dengan bantuan Mike Varney dari pecahan peluru Records, label khusus dalam shredding genre. Dia merekrut Eric Martin, penyanyi solo yang berorientasi rock dan bersandarkan pada soul, dan tidak lama kemudian ditambahkan Gilbert gitaris dan drummer Torpey. Gilbert sudah menjadi gitaris yang sangat dihormati yang telah merilis dua album dengan Los Angeles berbasis nya band Racer X. Torpey datang ke California dari Arizona, dan melakukan tur dengan beberapa seniman berprofil tinggi, terutama Robert Plant.
Terobosan (1989-1997)
Band yang baru terbentuk mempekerjakan Herbie Herbert, mantan manajer Journey, Eropa, dan Santana, untuk menjadi manajer mereka. Pada tahun 1989, mereka menandatangani kontrak dengan Atlantic Records dan merilis debut berjudul-diri mereka pada tahun yang sama. Rekor tidak mendapatkan sebuah band rock mainstream penonton di Amerika Serikat, namun sukses di Jepang. Pada bulan Juni 1990, kelompok ini melakukan tur di Amerika untuk membuka Rush.
album kedua Mr Big pada tahun 1991 Lean Into It, merupakan sukses dipasaran, terutama dua balada, "To Be With You" (nomor satu lagu di lima belas negara) dan "Just Take My Heart, dan" Green-tinted Sixties Mind " . Mereka melakukan tur Inggris pada bulan April dan Mei 1991 dan lagi pada tahun 1992, merilis album live, Mr Big Live, pada tahun 1992. Selama tiga malam, mereka band pembuka untuk Aerosmith di London's Wembley Arena.
Pada tahun 1993, balada lain, sebuah cover dari "Cat Stevens Wild World", (dari album ketiga mereka, Bump Ahead) menempati posisi # 27 di Billboard Hot 100. Band ini juga memberikan kontribusi soundtrack untuk rilis Sega Mega CD The Amazing Spider-Man vs Kingpin.
Mereka merilis Hei Man pada tahun 1995. Lagu "Take Cover" termasuk pada soundtrack untuk seri kartun Mega Man.
Walaupun band ini pernah sukses sebelumnya direplikasi di pasar AS, popularitas mereka terus meroket di Jepang, mereka juga memperoleh stabler baru berikut di pasar Asia Tenggara seperti Thailand dan Korea Selatan. [Sunting] Di Jepang dan di seluruh Asia, di sisi lain, mereka terus menjual wisata, mengakibatkan sejumlah rilis hidup untuk pasar Jepang.
Live At Budokan adalah salah satu rilis hidup ditujukan untuk pasar Jepang saja. Pada saat itu muncul album kelompok telah dimasukkan di atas es sebagai anggota band individu menjadi lebih asyik di proyek lain; band bubar sementara pada tahun 1997.
Gilbert keberangkatan dan baru line-up (1997-2002)
Gilbert meninggalkan band pada tahun 1997, dan akhirnya direformasi Racer X. Richie Kotzen, seniman lain pecahan peluru dan mantan gitaris Poison, dibawa masuk sebagai pemain gitar. Dua album studio yang dirilis oleh lineup ini: Dapatkan Lebih dari itu pada tahun 2000, dan Ukuran sebenarnya pada tahun 2001. Dapatkan Lebih dari itu dirilis pada September 1999, di Jepang, dan menghasilkan "Superfantastic," nomor multi-platinum satu hit di Jepang. Mr Big melakukan tur tanggal dua puluh Jepang diikuti dengan Malam Tahun Baru 1999 menunjukkan dengan Aerosmith di Tokyo Dome di Tokyo. Get Over It 'dirilis di Amerika Serikat pada Maret 2000, diikuti oleh karya tugas klub singkat di "Roxy", California.
Pada tahun 2001, Mr Big dirilis Ukuran sebenarnya di Asia. CD duduk di tangga lagu di nomor tiga spot dan "Shine", yang nomor satu, itu. Lagu ini juga digunakan sebagai lagu penutup untuk seri Hellsing animasi.
Namun, ketegangan telah dikembangkan antara Billy Sheehan dan anggota lainnya, dan band itu bubar pada tahun 2002.
Reuni (2009)
Pada tanggal 1 Februari, 2009 pengumuman radio "Presents Burrn Koh Sakai's: Heavy Metal Syndicate" berisi pesan singkat dari Mr Big mengumumkan reuni di Jepang untuk merayakan ulang tahun kedua puluh dari album debut mereka. Sebuah konferensi pers di Jepang pada bulan Februari yang dihasilkan banyak kegembiraan, [6] dan tur ke negara dimulai pada bulan Juni diumumkan, dengan pertunjukkan di lokasi sepuluh (termasuk Budokan). Mereka mengadakan reuni pertama mereka konser di luar Jepang di Rock Cafe di Tallinn, Estonia pada bulan September 2009 melanjutkan tur mereka.
Warner Music Japan merilis remaster salinan dari empat album studio, serta greatest hits CD dan DVD. Ada dua lagu studio bonus pada album, lagu baru "Next Time Around", dan sampul dari "Argent's Hold Your Head Up".

album baru (2011)
kini Mr. big Merilis Album Baru mereka "What If" dengan single pertamanya "Undertow"

Mr Big Konser 3 Kota di Indonesia

 39  244 1
(Foto: Ist.)
(Foto: Ist.)
JAKARTA - Buat para penggemar Mr.Big di Medan, Surabaya dan Makassar patut bergembira. Pasalnya, pelantun Wild World itu akan menggelar konsernya di tiga kota tersebut.

Jika sebelumnya kehadiran Mr.Big dalam perayaan Guinness Arthur’s Day 2011 masih belum mendapatkan kepastian, kini mereka sudah dipastikan akan ke Indonesia.

“Mr Big bakal perform di Surabaya, Medan dan Makasar. Sedangkan di Jakarta bakal nampilin The Script,” dilansir dari Twitter GuinessID pada Senin (22/8/2011). Jadwal Mr. Big ini pun sudah tertera di laman Twitter mereka.

Di Jakarta, The Script akan tampil pada 12 November 2011. Sedangkan untuk Mr.Big akan tampil pada 3 Desember di Medan, 7 Desember di Surabaya dan 10 Desember di Makasar. Mengenai keterangan tempat dan harga tiketnya akan diumumkan dalam waktu dekat.

Mr. Big Siap Tur Konser di Medan, Surabaya dan Makassar

Jakarta - Setelah dua bulan diselimuti ketidakpastian, akhirnya Mr. Big dipastikan akan kembali menghibur penggemar mereka di Indonesia. Tidak tanggung-tanggung, tiga kota sekaligus menjadi tujuan konser mereka pada Desember mendatang, yaitu Medan pada 3 Desember, Surabaya pada 7 Desember, dan Makassar pada 10 Desember.

Konfirmasi tersebut diumumkan oleh pihak Guinness dalam sebuah konferensi pers yang diadakan di Aperitivo Ristorante e Lounge, Atrium Mulia pada Kamis (22/9) siang.

Band asal California, AS tersebut akan tampil dalam rangka perayaan Guinness Arthur’s Day, yang diadakan guna menghormati pria di balik merk Guinness, Arthur Guinness.

Seperti yang pernah dilaporkan sebelumnya, selain di tiga kota tersebut Guinness Arthur’s Day juga akan diadakan di Jakarta pada 12 November nanti dengan The Script sebagai penampilnya.

Mengenai alasan mengapa Mr. Big tidak dapat turut tampil di Jakarta, Herman Sulina selaku Head of Marketing PT Dima Indonesia, yang merupakan distributor nasional Guinness, berkata: “Jadwal Mr. Big di bulan November penuh, oleh karena itu mereka baru bisa tampil pada bulan Desember. Selain itu, kami juga menuruti permintaan para penggemar di luar Jakarta yang ingin menyaksikan idola mereka.”

Formasi Mr. Big yang akan tampil di Indonesia tersebut nantinya terdiri dari line-up klasik, Eric Martin (vokal), Paul Gilbert (gitar), Billy Sheehan (bass) dan Pat Torpey (drums).

Sementara alasan The Script tidak tampil di luar Jakarta adalah karena masih menjalankan rangkaian tur album kedua mereka, Science and Faith.

Soal persediaan tiket, Herman menjabarkan bahwa untuk pelaksanaan Guinness Arthur’s Day di Jakarta mereka menyiapkan 4.500 lembar tiket, Makassar 7.000 tiket, Medan 5.000 tiket, dan Surabaya 3.500 tiket. Yang mencengangkan adalah fakta bahwa 1.000 lembar tiket presale yang disiapkan untuk Guinness Arthur’s Day di Jakarta ludes terjual dalam waktu kurang dari dua jam. Hingga kini, tiket telah terjual sekitar 60 persen.

Guinness Arthur’s Day di Indonesia juga akan melibatkan sederet musisi lokal papan atas sebagai pengisi acara, yaitu Gugun Blues Shelter, /rif, Netral, dan Mike’s Apartment.

Tahun lalu, Guinness Arthur’s Day di Jakarta berhasil menyedot sebanyak 5.017 penonton dengan Lifehouse sebagai headliner.

Di negara asalnya, Irlandia, perayaan ini sudah berkembang dan melibatkan empat kota lain, yaitu Dublin, Cork, Limerick, dan Belfast. 46 musisi papan atas internasional telah dipastikan akan meramaikan event ini, di antaranya adalah Scissor Sisters, Stereophonics, Paloma Faith, Aloe Blacc, Ash, dan Miles Kane.

Harga tiket Guinness Arthur’s Day di Indonesia adalah:
Jakarta = Rp 350.000,00 (festival)
Medan = Rp 150.000,00 (festival), Rp 200.000,00 (tribun)
Surabaya = Rp 200.000,00 (festival)
Makassar = Rp 100.000,00 (festival)

The Corrs

The Corrs adalah sebuah band beraliran folk rock asal Dundalk, Irlandia, yang terdiri dari tiga perempuan dan seorang anak laki-laki dari keluarga Corr: Andrea (vokal, tin whistle); Sharon (biola, vokal); Caroline (drum, perkusi, bodhrán, vokal); dan Jim (gitar, keyboard, vokal). Mereka mulai dikenal pada akhir 1990-an.
The Corrs tampil secara internasional pada tahun 1996 di Olimpiade Musim Panas, Atlanta, georgia. Sejak saat itu, mereka telah mengeluarkan lima album studio dan mendapatkan platinum di banyak negara. Talk on Corners, adalah album tersukses mereka, yang mendapatkan multi platinum di Australia dan Kerajaan Inggris.
Album

 Single

Tahun Lagu Posisi di tangga lagu
Britania AS
1995 "Runaway" #49 #68
1995 "The Right Time" - -
1996 "Forgiven, Not Forgotten"  ? -
1996 "Love to Love You"  ? -
1995 "Only When I Sleep"  ? -
1997 "I Never Loved You Anyway" #41 -
1998 "What Can I Do"  ? -
1998 "Dreams" #6 -
1998 "What Can I Do (Tin Tin Out Remix)" #6 -
1998 "So Young (K-Klass Remix)" #6 -
1999 "Runaway (Tin Tin Out Remix)" #2 -
1999 "Radio" #16 -
2000 "Breathless" #1 #34
2000 "Irresistible" #18 -
2001 "Give Me a Reason" #26 -
2001 "Would You Be Happier?" #14 -
2004 "Summer Sunshine" #6 -
2004 "Angel" #16 -
2004 "Long Night" #31 -
2005 "Old Town/Heart Like A Wheel"

Selasa, 06 Desember 2011

Snoop Dogg 'pay ya dues'

FOTO FOTO KONSER GRUP BAND TRAIN DI ATRIUM EPICENTRUM WALK JAKARTA 2011

FOTO FOTO KONSER GRUP BAND TRAIN DI ATRIUM EPICENTRUM WALK JAKARTA 2011 | Sepanjang tahun 2011 Indonesia terus dibanjiri musisi musisi mancanegara yang menggelar konser di Indonesia. Kali ini Grup Band Train yang berasal dari San Francisco Amerika Serikat menggelar konser pada hari Senin (5/12/2011) di Atrium Epicentrum Walk Jakarta. Grup Band Train yang digawangi oleh Patrick Monahan (vokal), Jimmy Stafford (gitar, vokal), dan Scott Underwood (drum, perkusi) mampu membius penonton yang hadir untuk menonton konser Train. Lagu lagu hits yang dibawakan antara lain "Parachute", "If It Love", "Meet Virginia", dan "Get To Me", "I Got You". Penasaran dengan aksi panggung yang dilakukan oleh Train. Berikut foto foto konser Train di Jakarta 2011.

Grup band asal San Francisco, Amerika Serikat, Train menggelar konsernya di Atrium Epicentrum Walk, Jakarta Selatan, Senin (5/12) malam. Inilah aksi dari Pat (vocal), Scott Underwood dan Jimmy Stafford.


Sepanjang pertunjukan, sang vocalis Pat terus berusaha berinteraksi dengan para penggemarnya yang memadati arena konser.

Aksi mereka terbilang sangat ciamik dalam konser yang digelar semalam.

Train membuka konser dengan lagu 'Parachute'.

Lagu hits mereka dari album 'Save Me, San Francisco' seperti 'Hey, Soul Sister' juga tak luput mereka bawakan.

Train berhasil menggebrak Jakarta malam itu.

Aksi sang gitaris berkepala plontos itu juga cukup memukau dan menarik perhatian penggemarnya.

Foto-Foto Saat Shalat Yang Sangat Menyentuh (Renungan)

Yang namanya cinta, tentu kita akan ingin sering bertemu.
Tidak peduli apapun kesulitannya, kondisinya, dan hal lain yang menjadi penghalangnya. Kalo udah cinta,
semua hal itu akan menjadi sirna,
yang tersisa hanyalah kenikmatan...
Silakan menikmati kumpulan foto-foto 'romantis' dibawah ini


Spoiler for Foto:

















UPDATE

Spoiler for UPDATE:
















Anda pernah berfikir, sebaiknya atas dasar apa kita beribadah kepada Allah SWT??
Atas dasar takutkah...?
atau atas dasar cinta....?


Sebaiknya beribadah karena takut akan kehilangan cinta dari Allah SWT
" Tapi akan lebih hebat lagi jika beribadah karena takut kehilangan rasa cinta kepada Allah
"

9 kejadian saat KIAMAT menurut Al-Quran

hari kiamat menurut al-qur’an



dengan mengkaji ayat-ayat al-qur’an, kita dapat memahami bahwa pada tahap pertama kehidupan alam akhirat bukan dihidupkannya kembali manusia, tetapi terjadi per-ubahan yang menyeluruh di dalam sistem dan hukum alam semesta, lalu terjadilah alam akhirat yang memiliki ciri-ciri khas yang tidak mungkin dapat kita ketahui secara detail. Dan nyatanya, kita tidak memiliki pengetahuan yang cukup mengenai hal itu. Ketika hari itu terjadi, seluruh umat manusia akan dibangkitkan secara bersamaan, dari manusia pertama yang diciptakan allah swt sampai manusia terakhir, agar mereka semua dapat melihat akibat dan hasil dari perbuatan mereka di dunia ini, yang kemudian mereka akan menempati surga atau neraka selama-lamanya.

ayat-ayat al-qur’an yang berhubungan dengan masalah ini banyak sekali, sementara pembahasan tentangnya memerlukan waktu dan tempat yang cukup, untuk itu pada kesempatan ini saya akan menjelaskannya secara singkat saja.

1. Kondisi bumi, laut dan gunung
Spoiler for kondisi bumi, laut dan gunung:



ketika hari kiamat tiba, terjadi goncangan bumi yang luar biasa dahsyat. Bumi ini memuntahkan seluruh isi perutnya ke luar, berhamburan dan hancur berantakan. Lautan meluap dan terbelah. Gunung-gunung bergerak dan berguncang keras, kemudian pecah beserpihan bagaikan butir-butir pasir yang berserakan, beterbangan bagaikan kapas-kapas yang bertebaran di udara. Gunung-gunung yang menjulang tinggi itu pun tak ubahnya dengan fatamorgana, tak lagi meninggalkan bekas keperkasaannya.



2. Keadaan langit dan bintang-bintang
Spoiler for keadaan langit:



al-qur’an memberikan gambaran tentang keadaan benda-benda langit ketika hari kiamat tiba. Bahwa bulan, matahari, bintang-bintang yang begitu besar, bahkan sebagian bintang-bintang itu lebih besar dari bumi yang kita tempati ini, yang lebih terang jutaan kali lipat dan sinarnya dari matahari yang kita lihat, semua itu akan hancur dan sinarnya menjadi pudar lalu padam. Segala gerak, tatanan dan aturannya menjadi hancur. Matahari bertabrakan dengan bulan. Adapun langit yang kita lihat akan bergoncang, terbelah dan hancur. Gugusan langit akan luluh bagaikan barang-barang tambang yang diluluhkan dan mencair. Alam ini dipenuhi dengan asap tebal dan awan gelap.


3. Jerit kematian

Spoiler for jerit kematian:



dalam kondisi seperti itu, ditiuplah sangkakala, jerit kematian pun menyeruak ke seluruh jagad. Ketika itu, seluruh manusia dan makhluk hidup mengalami kematian. Tidak sesuatu pun yang tersisa di dunia ini. Pada detik-detik peristiwa itu terjadi, seluruh manusia merasa ketakutan dan panik. Mereka goncang dan kebingungan, kecuali orang-orang mukmin yang memahami hakikat wujud ini, segala hikmah dan rahasianya, hati mereka tenggelam dalam makrifat dan mahabbah (cinta) kepada allah swt.


4. Jerit kebangkitan dan permulaan kiamat
Spoiler for jerit kebangkitan:

setelah peristiwa itu terjadi, alam akhirat pun memasuki babak baru; alam yang memiliki potensi untuk kekekalan dan keabadian.nur ilahi memancarkan sinarnya, jeritan kebangkitan menggema, nusyur segera berlangsung, seluruh umat manusia serta binatang-binatang pun dihidupkan kembali hanya dengan sekejap saja. Seluruh manusia diliputi kebingungan dan goncangan jiwa yang dahsyat bagaikan kupu-kupu yang beterbangan tanpa arah. Kini, mereka berada di satu tempat yang agung, berdiri di hadapan tuhan yang mahabesar untuk dilakukan hisab dan perhitungan amal atas masing-masing. Seluruh manusia dikumpulkan. Bahkan, sebagian mereka mengira bahwa mereka berada di alam barzakh hanya sekejap atau sehari saja.

5. Kerajaan allah dan terputusnya sebab dan nasab
Spoiler for kerajaan allah:



di alam baru itu tersingkaplah segala hakikat. Kerajaan dan kekuasaan seluruhnya hanya milik allah. Seluruh umat manusia menjadi ketakutan dan tidak seorang pun yang berani atau mampu berkata-kata dan mengangkat suara. Mereka tenggelam di dalam pikiran masing-masing; tentang nasib dan perjalanan akhir mereka. Bahkan, anak akan lari dan tak peduli lagi akan ayah dan ibunya. Sanak keluarga satu sama lainnya saling meninggalkan, hubungan nasab dan keturunan pun menjadi terputus tak lagi berarti. Hubungan kekerabatan dan persahabatan yang dibina berdasarkan keuntungan materi, duniawi dan hawa nafsu berubah menjadi permusuhan satu sama lainnya. Seluruh jiwa manusia dipenuhi oleh penyesalan dan kerugian terhadap apa yang telah mereka lakukan di dunia.

6. Mahkamah keadilan ilahi
Spoiler for mahkamah keadilan ilahi:

kemudian, dibentuklah mahkamah keadilan ilahi, segala amal perbuatan seluruh manusia pun dihadirkan. Lembaran amal dibagi-bagikan, setiap amal dibukakan di hadapan masing-masing pelakunya sebegitu jelas sehingga tidak lagi memerlukan pemeriksaan terhadap amal tersebut. Di dalam mahkamah ini, dihadirkan para malaikat, para nabi dan hamba-hamba pilihan sebagai saksi-saksi atas berbagai amal tiap-tiap manusia. Bahkan tangan, kaki dan kulit tubuh pun akan berbicara dan menjadi saksi atas perbuatan seseorang. Seluruh manusia akan dihisab secara teliti. Segenap perbuatan mereka akan ditimbang dengan timbangan (mizan) ilahi. Seluruhnya akan diadili berdasarkan keadilan ilahi, dan masing-masing diri akan melihat hasil perbuatannya. Secara khusus, orang-orang saleh akan dilipatgandakan ganjarannya. Mereka yang membawa amal kebajikan akan mendapatkan balasan sepuluh kali lipat. Di sana, seseorang tidak akan menanggung dosa dan perbuatan orang lain. Sementara mereka yang tersesat dan menyesatkan orang lain akan menanggung kesesatan orang lainnya yang disesatkannya itu, selain menerima balasan atas perbuatan mereka sendiri, tanpa kurang sedikitpun. Pengorbanan seseorang untuk orang lain pada saat itu tidak akan berarti. Bahkan, syafa'at dan pertolongan seseorang pun tidak akan diterima, kecuali syafa'at orang-orang yang diizinkan oleh allah swt mereka dapat memberikan syafa'at sesuai dengan timbangan-timbangan yang diridhai allah swt.


7. Menuju ke tempat abadi
Spoiler for menuju ke tempat abadi:


setelah pengadilan itu selesai, tibalah babak berikutnya, diumumkanlah keputusan ilahi. Orang-orang yang saleh dipisahkan dari orang-orang yang durhaka. Kaum mukmin menuju ke surga firdaus dengan wajah yang berseri-seri dan penuh gembira. Sedangkan orang-orang kafir dan kaum munafik digiring ke neraka jahanam dalam keadaan terhina. Wajah mereka hitam dan kotor, berjalan di dalam kegelapan.
Ketika orang-orang mukmin telah mendekati surga, dibukakan pintu untuk mereka. Para malaikat rahmat pun menyambut kedatangan mereka seraya mengucapkan selamat dengan penuh hormat, dan memberi kabar gembira kepada mereka akan kebahagiaan yang abadi. Akan tetapi, tatkala orang-orang kafir dan munafik itu sampai di neraka jahanam, terbukalah pintu di hadapan mereka, dan para malaikat azab mencaci-maki mereka dengan kasar dan penuh kedengkian. Mereka diancam dengan siksa pedih selama-selamanya.

8. Surga
Spoiler for surga:



di dalam surga, terdapat taman yang membentang, seluas langit dan angkasa, dipenuhi oleh aneka ragam pepohonan dengan bermacam-macam buahnya yang sudah matang dan mudah dipetik. Di dalam taman itu juga terdapat tempat isitirahat dan bersenang-senang yang sangat luas dan indah, sungai-sungai dengan airnya yang sejuk, susu, madu dan minuman yang bersih dan segar. Apa pun yang mereka inginkan tersedia di dalamnya. Bahkan lebih dari apa yang mereka inginikan. Pakaian penduduk surga terbuat dari sutra, sundus dan istabrak (jenis sutra) yang dihiasi dengan bermacam-macam hiasan yang indah.sungguh kebahagiaan yang tidak ada bandingan. Segala kenikmatan yang tidak mungkin terbayangkan, dan rahmat, keridhaan serta kedekatan diri di sisi allah, semua itu abadi dan tak terbatas.
9. Neraka

Spoiler for neraka:



neraka adalah tempat akhir orang-orang kafir dan kaum munafik yang tidak mempunyai nur sama sekali di dalam hatinya. Di tempat itulah seluruh para pendurhaka dikumpulkan. Di dalamnya tidak ada selain api dan siksa. Lidah api neraka itu menjilat-jilat sampai ke atas dan dari semua arah. Suaranya yang menakutkan dan penuh murka menambah rasa takut, ngeri dan menggetirkan jiwa. Wajah-wajah penghuninya masam, redup, gelap, hitam dan sangat jelek. Bahkan, para malaikat yang dipercaya untuk menjaganya pun berlaku keras dan kejam. Setiap kali meminta minum, mereka diberikan minuman dari muhl yang sangat panas dan berbau busuk. Mereka menerima minuman itu bagaikan unta-unta yang kehausan. Ketika diminum, usus-usus mereka menjadi terputus-putus dan hancur. Makanan mereka terbuat dari pohon zakum, yaitu sejenis pohon yang tumbuh di dalam neraka. Jika mereka memakannya, akan bertambah pedih siksa mereka, perut mereka terbakar. Adapun pakaian mereka terbuat dari bahan hitam yang sangat kasar, yang jika dipakai akan menambah siksa menjadi lebih pedih lagi.